RAM sebesar 2 GB juga sudah lumayan untuk keperluan normal dan menjalankan beberapa aplikasi berbarengan. Kapasitas RAM sebesar ini adalah standar untuk bisa menjalankan Windows 8.1 dan versi selanjutnya seperti Windows 10.
Layar 14 inchinya juga mampu menampilkan gambar baik video maupun foto dan halaman web dengan sangat baik berkat teknologi LED yang dipakainya. LED dikenal lebih baik dalam menampilkan warna dengan kontras yang bagus dan juga lebih irit energi sehingga menambah irit baterainya.
Tentang AMD Quad-Core A8-6410
AMD Quad-Core A8-6410 yang digunakan pada HP 14-g008AU ini adalah processor Quad Core A-Series dengan teknologi Accelerated Processing Unit (APU). AMD telah menggunakan teknologi ini sejak lama dan semakin disempurnakan pada processor seri A.
Processor yang telah mengintegrasikan CPU (Central Processing Unit) dan GPU (Graphic Processing Unit) Radeon dalam satu chip saja. Processor berteknologi APU ini mengadopsi sistem Revolutionary Heterogeneous System Architecture (HSA) sebagai standar baru dalam penggabungan CPU dan GPU agar dapat berjalan secara harmonis. Berkat sistem HSA ini, Processor AMD dapat mengeluarkan semua potensi utamanya dengan lebih cepat, responsif, dan tentunya lebih efisien daya listrik.
Perbaikan yang muncul pada AMD A Series adalah adanya teknologi AMD Mantle dan AMD TrueAudio, sehingga membuat Notebook HP 14-G008AU handal untuk memainkan berbagai jenis game dengan kualitas grafis dan audio yang baik.
Untuk kualitas audionya, anda akan sangat senang dengan suaranya, terlebih jika anda memakai headset. Untuk speakernya, HP 14-G008AU ini menggunakan Beats speaker stereo. Jadi, dijamin deh suaranya jernih, detail, renyah dengan bass yang pas. Asal jangan diset terlalu keras saja.
Tentang VGA AMD Radeon R5 Graphics
HP 14-G008AU ini integrated dengan AMD Radeon R5 M230. Sebenarnya ini adalah GPU kelas entry level dengan dukungan terhadap DirectX 11. Clock speed-nya sampai 855 MHz dan graphic memory DDR3-nya berjalan pada 1000 MHz (64-bit interface)
Kinerjanya GPU low end ini ternyata lumayan juga, kira-kira sejajar dengan HD 8570M, sedikit dibawah GeForce 820M. Kalau dicarikan lawan dari Intel, maka kira-kira sedikit dibawah Intel’s HD Graphics 4600. Anda masih bisa menjalankan game 3D berat terbaru dengan baik, meskipun setting grafis-nya harus diatur pada setting low resolutions and details.
GPU ini juga punya fitur ZeroCore untuk mengurangi konsumsi tenaga ketika layar dimatikan, dan juga fitur Power Gating untuk mematikan area pada chip yang sedang tidak digunakan. Masih ada fitur PowerTune yang secara otomatis melakukan overclocking atau underclocking GPU sesuai kebutuhan selama dia masih berada di batas TDP-nya. sumber: www.notebookcheck.com
Spesifikasi HP 14-G008AU
Tipe Prosesor | AMD Quad Core |
Processor Onboard | AMD Quad-Core A8-6410 2GHz |
Memori Standar | 2 GB DDR3 |
Tipe Grafis | AMD Radeon R5 Graphics |
Ukuran Layar | 14" WXGA |
Resolusi Layar | 1366 x 768 |
Tipe Layar | LED Backlit |
Audio | Integrated |
Speaker | Integrated Dual speakers |
Kapasitas Penyimpanan | 500 GB HDD |
Optical Drive Type | DVD±RW |
Networking | Integrated |
Kecepatan Jaringan | 10 / 100 Mbps |
Wireless Network Type | Integrated |
Wireless Network Protocol | IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n |
Wireless Bluetooth | Integrated |
Keyboard | Full-size textured island-style |
Ragam Input Device | Touch Pad |
Antarmuka / Interface | · 1x USB 3.0 · 2x USB 2.0 · 1x HDMI · 1x RJ-45 · 1x VGA · 1x headphone/microphone combo |
Sistem Operasi | Pre-sales Request Available |
Baterai | 4 Cell |
Daya / Power | External AC Adapter 45 W AC |
Dimensi (PTL) | 34.5 x 24.4 x 2.53 cm |
Berat | 1.9 kg |
Kinerja Gaming HP Notebook 14-G008AU
Ada beberapa game kelas menengah dan berat yang sudah dicoba di HP 14-G008AU ini. Untuk game menengah, rata-rata bisa dimainkan pada setting high, sementara untuk game yang benar-benar berat ya kita harus cukup puas dengan setting medium atau low.
Berikut ini adalah daftar game berikut setting grafik-nya yang dishare oleh Fathurrahman.
- Tomb Raider Survival edition (setting: High-med. TressFX bisa nyala tapi di setting graphic low baru lancar)
- Castlevania Lord of Shadow (Setting: High-med.)
- Far Cry 3 (setting very high di DX9.0, DX11 harus low baru bisa lancar)
- Resident Evil 6 (Very High. V-sinc dan Anti-Aliasing nyala) <<< yang ini mantap
- Resident Evil Revelation (setting: Very High)
- Crysis 3 (setting: Low-med)
- Silent Hill Homecoming (setting: High)
- Dead Space 3 (Setting: High-med)
- Battlefield 2 Bad Company (Setting: med)
- Battlefield 4 (setting: Very Low)
- Medal of Honor 2010 (setting med)
- Fear 3 (setting very High)
- Point Blank (setting High)
- RF (setting High)
Tidak usah tanya untuk FIFA atau PES ya…. Bisa banget-lah….
Harga termurah HP 14-G008AU di lazada.co.id Rp. 4.275.000,-
Kekurangan HP Notebook 14-G008AU
Kalau bisa disebut sebagai kekurangan maka itu terletak pada RAM terpasangnya, cuman 2GB. Itu artinya kita hanya punya simpanan 256 MB untuk dipakai GPU-nya si AMD Radeon R5 itu. Agak nyesek-lah.
Tapi ini bisa dengan mudah diatasi, kalau ada anggaran mending upgrade RAM-nya jadi 8GB gitu, jadi nanti kita akan punya VGA sampai 1GB, ditanggung semakin ajib saja untuk main game berat. Kalau mau upgrade, ini slot RAM cuman satu loh. Jadi ya harus beli yang besar sekalian, tidak bisa 2 RAM digabung. Kalau beli ya yang lama disimpan atau dijual
Tidak ada komentar:
Posting Komentar